Monday, July 16, 2018

Sinopsis Drama About Time Episode 1-16 Lengkap (Tamat)

Uwalala, drama lovers~

Drama "About Time" merupakan sebuah drama melo-romance-fantasy yang ditayangkan oleh tvN. Bercerita tentang seorang aktris musikal yang memiliki kemampuan untuk melihat sisa waktu hidup orang lain, drama ini dibintangi oleh Lee Sung Kyung (from drama Weighlifting Fairy, Kim Bok Joo) dan Lee Sang Yoon (pernah bermain dalam drama Second 20's/Twenty Again). Selain kedua pemeran utama, yang juga menjadi daya tarik drama ini yaitu adanya beberapa idol yang turut berperan, yakni Kim Dong Jun (ZE:A), Han Seung Yeon (eks.KARA), dan Roowon (SF9). Konsep ide cerita drama ini mirip dengan film Amerika tahun 2011 berjudul "In Time". Mungkin diantara drama lovers ada yang tahu atau pernah menonton film tersebut.

https://upload.wikimedia.org/wikipedia/en/7/78/About_Time_%28TV_series%29.jpg 

Judul Drama:
About Time (A Moment I Want To Stop)
 Jumlah Episode:
16 Episode
Waktu Tayang:
Senin & Selasa (21 Mei 2018 - 10 Juli 2018)
Pemeran/Karakter Utama:
Lee Sang Yoon as Lee Do Ha
Lee Sung Kyung as Choi Mikaela
Kim Dong Jun as Joo Jae Yoo
Im Se Mi as Bae Soo Bong
Han Seung Yeon as Jeon Sung Hee
Roowon as Choi Wee Jin

 Sinopsis Singkat:
Choi Mikaela, seorang aktris musikal yang memiliki suara memikat. Namun, ia sering gagal dalam seleksi pemeran utama pertunjukan. Mikaela memiliki kemampuan unik, yakni bisa melihat sisa waktu hidup orang lain, dari hitungan tahun, hari, jam, hingga detik. Tempat jam waktu ini berbeda pada setiap orang yang ia lihat, kadang tertera di leher, tangan, kaki, wajah, atau bagian tubuh lainnya. Mikaela pun bisa melihat sisa waktu hidupnya sendiri, hidupnya tersisa tak lebih dari 100 hari. Di sisa waktunya ini, Mikaela memutuskan untuk melakukan segala upaya yang ia bisa untuk mewujudkan impiannya mendapatkan peran yang ia inginkan. Mikaela bertemu dengan Lee Do Ha melalui kejadian yang kurang menyenangkan. Secara tak sengaja, mereka bertemu lagi ketika Mikaela diundang untuk menjadi instruktur diving rombongan pebisnis muda, dimana salah satu pesertanya adalah Do Ha. Saat kegiatan diving, Do Ha hampir tenggelam, tapi kemudian ditolong oleh Mikaela. Betapa terkejutnya Mikaela ketika ia menggenggam tangan Do Ha, jam waktu sisa hidupnya berhenti, tidak menghitung mundur, membuat Mika melepaskan tangan Do Ha di dalam laut dan tak sadarkan diri. Saat siuman, Mikaela mengira semuanya hanya mimpi, karena ketika ia melihat tangannya, jam waktu itu tetap bergerak menghitung mundur. Namun, secara perlahan jam itu mulai melambat, dan berhenti ketika Do Ha muncul di ruangan itu. Mikaela pun menyadari bahwa jam waktunya tidak akan bergerak selama ia berada di dekat Do Ha. Merasa memiliki harapan untuk hidup, Mikaela pun menyusun strategi agar bisa mendekati Do Ha. Mikaela merayu Do Ha habis-habisan, bahkan menyatakan rela dijadikan selingkuhan, karena tau bahwa Do Ha telah memiliki kekasih, yaitu Bae Soo Bong.


Akankah Michaela berhasil untuk berada di sisi Do Ha demi memperpanjang waktu hidupnya? Apa yang membuat Do Ha bisa menghentikan jam waktu Mika? Bagaimana reaksi Bae Soo Bong, ketika mengetahui ada wanita yang sengaja merayu kekasihnya? Drama lovers bisa menemukan jawabannya dengan membaca sinopsis berikut.

SINOPSIS LENGKAP "ABOUT TIME" EPISODE 1-16 (TAMAT)

 Sinopsis Drama About Time Episode 1
Sinopsis Drama About Time Episode 2
Sinopsis Drama About Time Episode 3
Sinopsis Drama About Time Episode 4
Sinopsis Drama About Time Episode 5
Sinopsis Drama About Time Episode 6
Sinopsis Drama About Time Episode 7
Sinopsis Drama About Time Episode 8
Sinopsis Drama About Time Episode 9
Sinopsis Drama About Time Episode 10
Sinopsis Drama About Time Episode 11
Sinopsis Drama About Time Episode 12
Sinopsis Drama About Time Episode 13
Sinopsis Drama About Time Episode 14
Sinopsis Drama About Time Episode 15
Sinopsis Drama About Time Episode 16

Terimakasih atas kunjungannya, drama lovers. Semoga sinopsis kali ini menyenangkan. Silakan jika ada yang ingin menyebarluaskan tulisan ini, tapi jangan lupa untuk mencantumkan situs kami sebagai sumbernya ya....




With Love,


"Life is a series of a drama."

No comments:

Post a Comment